10 Okt 2009

Pemilihan Putri Indonesia Tahun 2009

Semalam adalah final pemilihan putri Indonesia tahun 2009,acara yang disiarkan langsung indosiar ini ga tahu dimulai jam berapa,tapi selesainya sekitar jam 00:25.tadi malam habis merampungkan baca novel yang ku baca sekitar 3 hari terakhir,aku nonton tv.kebetulan begitu di depan tv temanku sudah nonton acara itu,ya udah ikut aja.waktu itu sudah lima besar,tapi wakil dari jatim ga ada.udah tereliminasi.

sambil nunggu temanku yang lain beli mie pangsit aku sama temanku yang nonton tadi menebak kalo yang bakal juara adalah wakil dengan nomor urut satu,nanggroe aceh Darussalam.dari pengamatanku sebagai seorang laki laki,wakil no1 itulah yang paling cantik wajahnya.ya walaupun penilaian juri bukan yang paling cantik wajahnya,tapi aku kan bukan juri,hanya menebak aja.

Ternyata tebakanku benar,dia yang menang.acara yang dihadiri miss universe itu juga dimeriahkan oleh grup band D’masiv yang melantunkan “diam tanpa kata”.runner up2 jatuh pada putri dari maluku utara yang juga seorang artis,bagiku wajahnya tak asing lagi.tapi aku lupa namanya.

Runner up1 diraih wakil dari sumbar ( kalo ga salah ),yang ini wajahnya juga cantik,tapi pesonanya masih kalah sama yang dari aceh.


dari pertanyaan terakhir yang dibacakan oleh charles bonar sirait sebagai pembawa acara,sebenarnya jawaban wakil dari aceh ini bagiku sangat jelek,tidak bisa kumengerti sama sekali.dia mengangkat sebuah pepatah,tapi pepatah yang ga jelas bahasanya,apalagi maksudnya.mungkin dia sangat gugup sehingga tatanan bahasanya semrawut.

Ah aku seperti pengamat aja,sok tahu hihihi…